Apa para ibu-ibu dirumah ataupun para pembaca sekalian sering mengalami gejala yang dinamakan anemia atau kurang darah ? Penyakit ini terkadang mengganggu keseharian anda untuk beraktifitas karena gejalanya yang seringkali membuat anda mudah sekali untuk kecapekan. Dan disisi lain, anda sendiri kurang suka jika harus meminum multivitamin untuk menambah darah. Anda dapat mencoba tanaman apotik hidup ini sebagai obatnya. Satu dari banyaknya khasiat temulawak ini adalah untuk menambah darah anda.
Tanaman apotik hidup yang berupa batang semu yang tingginya dapat mencapai 1-2 meter ini memiliki warna khas kuning tua dan berbau aromatik sedap. Bagian tanaman yang dimanfaatkan adalah umbi batangnya. Temulawak memiliki banyak kandungan zat yang membuatnya memiliki beberapa manfaat dalam bidang pengobatan. Diantaranya felladrean dan tarmerol yang juga sering disebut dengan minyak atsiri. Yangmana khasiat dari temulawak ini dapat digunakan sebagai pengusir nyamuk Aedes aegypti di rumah anda.
Temulawak yang berasal dari famili Zingiberaceae, dapat hidup pada vegetasi alami di lahan-lahan yang teduh dan terlindung dari teriknya sinar matahari. Secara umum, memiliki daya adaptasi yang tinggi terhadap berbagai cuaca di daerah beriklim tropis seperti Indonesia.Suhu udara yang baik untuk budidaya tanaman ini antara 19-30 derajat celcius.Tanaman ini memerlukan curah hujan tahunan antara 1.000-4.000 mm per tahunnya. Agar dapat berkhasiat dengan baik, tanaman ini harus ditanam pada tanah berkapur, berpasir, ataupun agak berpasir maupun tanah-tanah berat yang berliat.
Kembali lagi dengan khasiat temulawak sebagai penambah darah. Untuk penggunaannya anda cukup mengiris tipis umbi temulawak ini dan menjemurnya di bawah terik matahari hingga kering. Setelah itu, Rebus dengan air dan gula merah. Nah, air rebusan inilah yang dapat anda gunakan untuk menambah darah.
Selain untuk tambah darah ada salah satu khasiat temulawak yang sudah banyak dikenal orang yaitu untuk menambah nafsu makan karena kandungan kurkumin yang dimilikinya. Disamping itu tumbuhan ini juga dapat digunakan sebagai obat anti inflamasi (anti radang) dan juga anti hepotoksik (anti keracunan empedu) dengan kandungan agna vulgarisnya.
Untuk para ibu menyusui, khasiat temulawak ini juga dapat digunakan untuk menambah air susu ibu (ASI). Yang umumnya sudah digunakan oleh para ibu-ibu dari daerah Jawa yang diperjualbelikan oleh para ibu-ibu penjual jamu gendong. Caranya :
1. Pertama siapkan terlebih dahulu temulawak dan kencur kemudian diris tipis-tipis agar keluar sarinya.
2. Setelah diiris, sangrai temulawak dan kencur beberapa saat.
3. Kemudian campurkan denga asam jawa, jinten dan 200 mililiter air matang, lalu haluskan menggunakan mesin blender.
4. Rebus gula dan daun pandan sampai gula menjadi larut.
5. Langkah terakhir, masukkan campuran temulawak ke dalam rebusan air gula dan pandan, aduk sampai benar-benar rata. Kemudian, saring campuran tersebut dan hidangkan. Racikan jamu temulawak ini dapat dihidangkan untuk 6 gelas.
Dari sekian banyak khasiat temulawak yang sudah saya bahas diatas yang manakah yang sesuai dengan permasalahan anda ? Semoga bermanfaat dan Silahkan dicoba !