Bahan dasar keripik yang satu ini memang sedikit unik dan terdengar aneh. Bahan yang satu ini umumnya menjadia bahan campuran dalam berbagai macam makanan pada umumnya. Yap, bawang. Bawang biasanya dijadikan bumbu wajib untuk membuat masakan. Jarang sekali kita menjumpai olahan lain bagi tanaman penyedap yang satu ini. Namun, di tangan para perajin makanan, bumbu masakan yang satu ini dapt disulap menjadi makanan ringan yang renyah nan gurih, yaitu keripik. Keripik Bawang. Sedikit asing mungkin di telinga kita. Namun, akhir-akhir ini makanan yang satu ini sudah sedikit demi sedikit dikenal oleh beberapa orang Indonesia lewat pasar.
Mendengar kata keripik bawang, mungkin yang terpikir di dalam benak Anda adalah bawang yang diiris-iris tipis dengan dipadu tepung lalu digoreng. Bayangkan bagaimana bau anyir yang akan menyengat di hidung Anda, sebagaimana mengganggunya? Tapi untuk yang satu ini, tidak demikian. Bawang yang digunakan dalam keripik bawang yang satu ini adalah bawang dalam bentuk yang sudah dihaluskan dan dicampur dalam bahan adonan seperti kerupuk atau keripik pada umunya. Jadi, wujud bawang yang menempel pada keripik bawang ini hanya berupa rasanya saja, bukan bawang yang benar-benar Anda kunyah dalam bentuk keripik.
Makanan ringan yang satu ini memang lebih banyak tersedia di jajakan di pasaran ketimbang hadir dalam toples-toples makanan ringan yang biasa dibuat di rumah karena banyak hal. Bukan hanya karena bahan pembuatnya yang terdengar sedikit aneh karena terbuat dari bawang. Orang-orang juga belum terlalu banyak yang tahu dengan keripik bawang yang otomatis menambah ketidaktahuan oprang mengenai bagaimana cara membuatnya. Tak perlu khawatir, kali ini kami akan membagikan cara membuatnya dirumah sehingga Anda dapat mencobanya sendiri di dapur. Persiapkan alat dan bahan-bahannya di dapur. Dan persiapkan juga lidah Anda untuk dapat mencicipi makan ringan yang satu ini.
Bahan :
150 gram tepung terigu
50 gram tepung sagu
2 sdm daun seledri, cincang
1/2 sdt garam
1 butir telur
75 ml santan
Minyak goreng, secukupnya
Bumbu Halus :
- 5 buah bawang merah
- 50 gram bawang putih
Cara Membuat :
1. Campur semua bahan adonan yang terdiri dari tepung terigu, tepung sagu, telur, garam, dan bumbu halus. Aduk rata.
2. Tuangkan santan sambil diaduk, jangan sampai adonan mencair. Uleni adonan hingga menjadi kalis dan dapat dibentuk. Kemudian tambahkan daun seledri dan aduk rata.
3. Giling adonan hingga berbentuk tipis-tipis memanjang, lalu potong-potong. Jangan lupa untuk menaburkan tepung terigu sebelum membentuknya agar adonan tidak menempel.
4. Setelah semua adonan dirasa sudah dibentuk semua dan sesuai selera yang akan Anda buat, tuangkan minyak ke dalam penggorengan, panaskan minyak untuk beberapa saat. Jika sudah cukup panas, goreng adonan keripik bawang tadi dengan api kecil hingga berwarna kecokelatan. Angkat. Tiriskan. Keripik Bawang pun siap disajikan dan siap dinikmati. Anda dapat menikmatinya begitu saja atau dengan colekan sambal yang Anda suka di rumah. Selamat Mencoba. Semoga berhasil.